Berita

MUDAH SEKALI, INI CARA PERMOHONAN JASA KALIBRASI DAN PENGUJIAN DI BBSPJIKFK

MUDAH SEKALI, INI CARA PERMOHONAN JASA KALIBRASI DAN PENGUJIAN DI BBSPJIKFK

[Humas BBSPJIKFK ; 27 April 2023] Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Kimia Farmasi dan Kemasan (BBSPJIKFK) merupakan salah satu Unit Pelayanan Teknis (UPT) Kementerian Perindustrian yang memiliki tugas  dan fungsi memberikan Layanan Jasa Teknis bagi para pelaku Industri di Indonesia.     Dari banyaknya Layanan Jasa Teknis yang diberikan oleh BBSPJIKFK diantaranya adalah Layanan Jasa Pengujian dan Kalibrasi dan kedua Jasa Teknis ini termasuk yang populer bagi Perusahaan Industri maupun Masyarakat umumnya.

Bagi para Pelanggan yang terdiri dari Perusahaan Industri atau Masyarakat yang membutuhkan kedua Jasa Teknis, yaitu Layanan Jasa Pengujian atau Kalibrasi BBSPJIKFK, tidak sulit, caranya mudah sekali, dengan memilih salah satu cara yang sudah disiapkan, yaitu :

 

a.  PERMOHONAN LANGSUNG (TATAP MUKA)

Pelanggan tinggal mendatangi Unit Pelayanan BBSPJIKFK ; Jalan Balai Kimia No. 1 Pasar Rebo, Kalisari, Jakarta Timur bertemu dengan Petugas Layanan yang akan membantu PERMOHONAN Jasa Teknis Pengujian dan Kalibrasi ; dengan waktu pelayanan Senin – Kamis (08:00 – 16:00) dan Jumat (08:00 – 16:30) dengan jeda pada waktu istirahat.  

b.  PERMOHONAN “ONLINE” (TANPA TATAP MUKA)

Jika Pelanggan berada di lokasi yang jauh dari BBSPJIKFK atau jika tidak bisa datang langsung (TATAP MUKA), tidak perlu khawatir, BBSPJIKFK memberikan Layanan PERMOHONAN “Online” melalui email : layanan@bbspjikfk.id., sedangkan untuk informasi ruang lingkup Jasa Teknis Pengujian atau Kalibrasi di Laboratorium BBSPJIKFK dapat diakses di Website : //bbkk.kemenperin.go.id. 

 

BERIKUT CARA MELAKUKAN PERMOHONAN LAYANAN JASA PENGUJIAN/KALIBRASI DI BBSPJIKFK BAIK PERMOHONAN LANGSUNG ATAU PERMOHONAN “ONLINE” (Proses ini dapat diselesaikan paling lama dalam 2 X 24 Jam dalam kondisi normal)

  1. Pelanggan tinggal pilih pengajuan PERMOHONAN melalui salah satu cara di atas ; PERMOHONAN Langsung (TATAP MUKA) atau PERMOHONAN “Online” (TANPA TATAP MUKA).   Jangan lupa untuk mempersiapkan sebagai informasi utama PERMOHONAN, siapkan data detail Jasa Teknis yang diinginkan dan jumlah Sampel/Bahan/Alat yang akan diuji atau dikalibrasi. 
  2. Petugas selanjutnya akan mengkaji PERMOHONAN, memastikan dapat dikerjakan di BBSPJIKFK.
  3. Petugas akan membuatkan  Surat Penawaran yang berisi keterangan Sampel/Bahan/Alat, jumlah dan tarif yang harus dibayarkan.
  4. Bila Surat Penawaran disetujui Pelanggan, silahkan melakukan konfirmasi agar mendapatkan kode e-billing untuk melakukan pembayaran.
  5. Pelanggan lakukan pembayaran dengan prosedur e-billing (Petugas tidak menerima pembayaran) melalui ATM, Mobile Banking, Internet Banking atau Bank.
  6. Pelanggan menyerahkan Sampel/Bahan/Alat langsung kepada Petugas atau dapat diantarkan melalui bantuan Layanan Ekspedisi ke alamat BBSPJIKFK di atas. 
  7. Layanan Jasa Pengujian atau Kalibrasi siap untuk mulai dikerjakan oleh Petugas Laboratorium.

UNTUK DIPERHATIKAN AGAR PERMOHONAN LANCAR

  1. Untuk Layanan Jasa Kalibrasi disarankan untuk membawa langsung alat, agar dapat diperiksa dan langsung diketahui kondisi alat oleh Petugas sebelum masuk Laboratorium. 
  2. Setelah pembayaran dilakukan (“LUNAS”), maka Sampel/Bahan/Alat baru dapat atau langsung masuk ke Laboratorium untuk diuji atau dikalibrasi.

Khusus untuk Layanan Jasa Kalibrasi, BBSPJIKFK juga menawarkan Layanan Kalibrasi di lokasi atau “In Situ”.     Petugas BBSPJIKFK akan datang ke lokasi Perusahaan tempat Alat yang akan dikalibrasi untuk melakukan kalibrasi di tempat.     Keuntungan bagi Pelanggan, dapat memudahkan Perusahaan untuk mengkalibrasi alat yang terpasang serta mengurangi alat rusak karena ditransportasikan ataupun mengganggu (penundaan) proses produksi yang terlalu lama.

Jika ingin bertanya langsung silahkan mengirimkan email atau kirim pesan ke nomor 0812-1017-8776, atau pindai QR Code di bawah ini untuk mendapatkan link langsung ke Pelayanan. Petugas Layanan BBSPJIKFK akan siap membantu memberikan informasi.

Nah, mudah bukan mengajukan PERMOHONAN Jasa Pengujian atau Kalibrasi di BBSPJIKFK. 

 

[FS + TBS]

#PengujianBBKFK

#KalibrasiBBKFK

#JagaIndustri

#BBKFK_Cekatan

#BBI 

Share: